Kebebasan Berorganisasi

Artikel terkait : Kebebasan Berorganisasi

Organisasi merupakan bentuk perkumpulan antara dua orang atau lebih yang bekerja sama untuk mencapai tujuan yang diinginkan bersama. Ada beberapa unsur yang diperlukan dalam suatu organisasi. Tujuannya, agar organisasi berjalan lancar dan bisa meraih semua tujuan atau cita-cita yang telah ditentukan. Organisasi ini merupakan alat atau tempat agar pekerjaan yang diinginkan dapat tercapai. Jika pekerjaan dikerjakan sendirian, mungkin hasilnya berbeda dengan jika pekerjaan itu dikerjakan bersama-sama. Terutama jika pekerjaan itu tujuannya sama.
A. UNSUR ORGANISASI
Banyak hal yang harus ada di dalam organisasi. Semua itu harus dipenuhi agar  tujuan bisa tercapai. Unsur-unsur itu adalah sebagai berikut: 
1. Anggota (Manusia)
Anggota dalam organisasi adalah manusia. Organisasi merupakan alat atau wadah untuk mencapai sesuatu yang diinginkan. Organisasi itu merupakan perkumpulan dari beberapa orang, yang di dalamnya ada pemimpin dan juga anggota.
 2. Tempat
Setiap organisasi selalu memiliki tempat dimana organisasi itu dibuat. Mungkin saja tempat organisasi itu di dalam kelas. Sebagaimana contoh organisasi yang kecil dalam melaksanakan tugas dari guru. Ada organisasi yang berada di kantor-kantor, di pemerintahan, bahkan banyak pula organisasi yang tempatnya di masyarakat. Ada pula organisasi politik. Semua organisasi pasti mempunyai tempat.
3. Tujuan
Awal organisasi itu dibentuk karena ada tujuan yang hendak dicapai. Untuk itulah maka semua organisasi pasti mempunyai tujuan. Kalau organisasi itu tidak memiliki tujuan, apa gunanya organisasi itu dibuat. Begitu pula dalam tujuan yang ada tentunya harus sama. Jika tujuannya berbeda, maka tidak perlu dibuat organisasi.
4. Tugas
Organisasi itu akan ada jika ada tugas yang dilakukan. Pada dasarnya dengan organisasi yang ada harapan pekerjaan itu bisa dikerjakan secara efektif. Pekerjaan itu bisa dikerjakan dengan baik dan sesuai dengan yang diinginkan. Sebagaimana contoh di atas. Agar pekerjaannya itu bisa sesuai dengan harapan gurunya, maka dibentuklah organisasi dalam menyelesaikan tugas bersama.
5. Struktur
Struktur artinya hubungan kerja antar bagian. Dalam organisasi, ada hubungan kerja antar bagian. Sebuah contoh ada organisasi sekolah, yang di dalamnya terdapat tugas yang jelas antar masing-masing bagian. Ada ketua, wakil ketua, sekretaris, bendahara, ada bagian kebersihan, keamanan, keindahan, kekeluargaan, dan lain-lain. Semua menjalankan fungsinya masing-masing.
Perhatikan contoh struktur organisasi kelas berikut!
Langkah- langkah berorganisasi:
  • Memiliki tujuan
  • Pembagian kerja
  • Saling percaya
  • Koordinasi
B. BENTUK ORGANISASI
1. ORGANISASI SEKOLAH
Ada beberapa organisasi yang ada dilingkup sekolah yaitu antara lain:
  1. Kelompok belajar
  2. Organisasi sekolah
  3. Organisasi kepramukaan
  4. Organisasi siswa intra sekolah
2. ORGANISASI BERDASARKAN PROSES PEMBENTUKANNYA
Organisasi berdasarkan proses pembentukanya dibagi atas:
  1. Organisasi Formal, contohnya PKK, LKMD
  2. Organisasi Non formal, contohnya paguyuban seni dll
3. ORGANISASI BERDASARKAN TUJUANNYA
A. Organisasi Sosial
Organisasi sosial adalah organisasi yan mempunyai tujuan sosial. Organisasi semacam ini tida berharap keuntungan dalam bentuk materi. Tujuan utam organisasi ini untuk melayani kepentingan masyaraka tanpa menghitung untung-rugi. Organisasi semacam ini banyak muncul di tengah-tengah masyarakat. Mereka yang mendirika organisasi semacam ini biasanya mempunyai jiwa sosia yang tinggi. Orang-orang yang mempunyai kepedulia terhadap kondisi masyarakatnya. Contoh organisasi sosial adalah organisasi dalam bentuk yayasan penyandang cacat, panti asuhan, Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) dan lain-lain. Organisais semacam ini mempunyai tujuan mulia, yakni kepedulian yan tinggi terhadap masalah yang dihadapi oleh masyarakat.
B. Organisasi Bisnis 
Organisasi bisnis adalah organisasi yang bertujuan untuk mendapatkan keuntungan. Organisas semacam ini hanya berpikir tentang keuntungan yan didapatkan. Jika keuntungan tidak didapatkan, maka organisasi semacam ini segera berhenti. Tujuan utamanya dalam organisasi ini hanyalah keuntungan atau laba.
4. ORGANISASI BERDASARKAN HUBUNGANNYA DENGAN PEMERINTAH
A. Organisasi Resmi
Organisasi resmi adalah organisasi yang terdaftar di lembaga pemerintahan. Organisasi ini bisa langsung dibentuk oleh pemerintah atau  berhubungan dengan pemerintahan.
Organisasi resmi yang dibentuk oleh pemerintah misalnya organisasi di Departemen Pendidikan, Departemen Agama, dan lain-lain. Organisasi yang terdaftar di pemerintah, tetapi tidak dibentuk oleh pemerintah, misalnya Muhammadiyah, NU, dan lain-lain. Organisasi ini pelaksanaannya tidak diatur oleh pemerintah, tetapi diatur sendiri. 
B. Organisasi Tidak Resmi 
Organisasi tidak resmi adalah organisasi yang tidak ada hubungannya dengan pemerintahan dan tidak terdaftar di pemerintahan. Organisasi ini hanya semacam organisasi biasa untuk pengembangan suatu bakat tertentu sehingga keberadaanya tidak harus izin atau tidak perlu untuk didaftar di pemerintahan. Sebagai contoh organisasi seperti ini adalah klub-klub kesenian, klub olah raga, dan lain-lain. Organisasi semacam ini hanya sebagai penyalur bakat, penyalur hobi yang tidak harus menjadi organisasi resmi dan tidak perlu harus didaftar ke pemerintah.

Artikel Balai Edukasi Lainnya :

Copyright © 2015 Balai Edukasi | Design by Bamz